Bismillahirrohmanirrahim Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh Terlebih dahulu kami ucapkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT, yang telah banyak melimpahkan rahmat dan karuniaNya kepada kami, sehingga kami dapat mewujudkan impian kami untuk turut serta memberikan sumbangsih kami dalam dunia pendidikan Islam khususnya dan pendidikan di Indonesia pada umumya. Sholawat dan salam tak lupa kami kirimkan untuk junjungan kita bersama, Rosulullah Muhammad SAW, karena atas bimbingan, perjuangan dan pengorbanan beliau kita bisa hidup dalam nikmat Islam seperti saat ini.
Pendidikan adalah kunci untuk membuka kemajuan suatu bangsa. Tidak akan maju suatu bangsa jika rakyatnya berada dalam keterbelakangan pendidikan. Sebagai suatu negara yang besar dengan jumlah penduduk yang banyak, negara kita masih sangat memerlukan banyak perubahan positif dalam pendidikan. Pendidikan yang kita perlukan adalah yang tidak hanya memperhatikan kemampuan akademis anak, tetapi pendidikan yang memperhatikan keseimbangan antara kemampuan akademis, kecakapan olah tubuh, enterpreneur, akhlakul kharimah, yang terbungkus dalam aturan-aturan Islami demi mewujudkan generasi bangsa yang Islami yang cerdas secara moril dan spirituil.
Untuk itu kami merancang pendidikan di Pesantren Modern Darul Hijrah Al-Madaniyyah ini secara teritegrasi antara kemampuan akademis, olah tubuh, enterpreneur, akhlakul khrimahh yang dijalankan secara bertahap. Kami berharap dengan sistem ini akan dihasilkan anak-anak didik yang cerdas dalam segala aspek serta berakhlak dan bersikap sesuai dengan tuntunan Islami. Semoga Pesantren Modern Darul Hijrah Al-Madaniyyah bisa memberikan sumbangsih yang banyak bagi dunia pendidikan Indonesia saat ini dan dimasa yang akan datang. Aamiin… Aamiin YRA. Wassalamu’alaikum
Al-Ust. Ir. Tahmin Ja'far
(Pimpinan Pesantren)
"Menjadi tempat ibadah, thalabul ilmi, sumber pengetahuan Islam dan pengetahuan umum, dengan tetap berjiwa pesantren untuk mencari ridha Allah"
1. Membentuk karakter/ pribadi umat yang unggul dan berkualitas, berbudi tinggi, berbadan sehat, berpengetahuan luas dan berpikiran terbuka serta berkhidmat kepada masyarakat
2. Mengajarkan ilmu pengetahuan islam dan umum secara seimbang menuju terbentuknya ulama yang intelek
3. Mempersiapkan warga Negara yang berkepribadian Indonesia yang bertaqwa kepada Allah Swt
1. Keikhlasan
2. Kesederhanaan
3. Berdikari
4. Ukhuah Islamiyah, dan
5. Keterbukaan
1. Berbudi Tinggi
2. Berbadan Sehat
3. Berpengetahuan Luas
4. Berfikiran Terbuka, dan
5. Berkhidmat Kepada Masyarakat.
1. Pendidikan dan Pengajaran
2. Kaderisasi
3. Pergedungan
4. Khazanatullah/ memiliki sumber dana sendiri, dan
5. Kesejahteraan Keluarga Pesantren.
Pesantren Modern Darul Hijrah benar-benar mengagumkan. Saya sangat senang bisa bergabung dengan Pesantren Darul Hijrah.
Dr. Fahmi S, S.Pd.I, M.Pd Dewan Pengasuh
Pesantren Modern Darul Hijrah Al-Madaniyyah benar-benar mengagumkan. Saya sangat senang bisa bergabung dengan Pesantren Darul Hijrah dan menjadi Santri terbaik.
Novia Fitriani Santri Terbaik 2024
26 Guru
0 Siswa
2 Download
2 Agenda